Selasa, 26 November 2013

[Rekomendasi Novel] 5 Sinopsis Novel

Diposting oleh Cheesecake di 04.12

Sepertinya malam ini saya seperti bersemangat sekali membagi sinopsis novel-_-
Ya sudah ah, sayanya gak usah banyak bacot-_-
Berikut sinopsis novelnya..


#1
Judul : Gray Sunflower
Penulis : Ruth Pricillia Angelina
Sinopsis :
Louise, si gadis pencinta bunga matahari, memutuskan melarikan diri ke Belanda untuk membuka lembaran baru setelah kematian cinta pertamanya, Davin. Di sana ia berniat melanjutkan kuliah dan melupakan segala hal yang berhubungan dengan cinta. Tetapi, takdir malah mempertemukannya dengan Ben, saudara kembar Davin. Perasaan Louise campur aduk, kenangan akan Davin menariknya kepada Ben.

Namun, seakan hidup Louise belum cukup membingungkan, takdir malah memperumitnya dengan menghadirkan kembali Gerard, pria yang juga pernah mengisi hidupnya dan telah beberapa tahun menghilang.
Dibayangi kenangan dan balutan kebimbangan, bisakah Louise menemukan Bunga Matahari-nya yang sejati?


#2
Judul : Dealova
Penulis : Dyan Nuranindya
Sinopsis :
Karra, cewek tomboi yang jago main basket ini emang beda. Rambutnya nggak cepak seperti kebanyakan cewek tomboi. Tampangnya manis. Terus, anaknya nyantai banget. Tapi kalo udah marah, waaah... bisa gawat...

Beruntung banget deh jadi cewek seperti Karra. Selain punya kakak cowok yang sayang banget sama dia-namanya Iraz-teman-teman Iraz juga care banget sama Karra! Terutama Ibel, cowok jago main gitar yang seneng warna biru. Bahkan waktu harus kuliah ke luar negeri, Iraz malah menitipkan Karra pada Ibel.

Selama ini Karra menganggap Ibel sebagai kakak, jadi dia cuek aja waktu Ibel menunjukkan perhatian. Karra malah ditaksir Dira, anak baru di sekolah yang juga jago main basket. Tampang Dira yang sok cool tapi sengak bikin Karra sebel banget sama cowok itu. Tapi katanya batas antara cinta dan benci kan tipis banget. Iya nggak?


#3
Judul : Touche
Penulis : Windhy Puspitadewi
Sinopsis :
Selain kemampuan aneh yang bisa merasakan apa yang dirasakan orang lain lewat sentuhan, Riska memiliki kehidupan normal layaknya siswi SMA biasa. Tapi semua berubah sejak kedatangan Pak Yunus, guru pengganti, dan perkenalannya dengan Indra yang dingin dan Dani si juara kelas.

Riska kemudian diberitahu bahwa dirinya adalah touché alias orang yang memiliki kemampuan melalui sentuhan, seperti halnya Indra, Dani, dan Pak Yunus sendiri. Seakan itu belum cukup mengejutkan, Pak Yunus diculik! Sebuah puisi kuno diduga merupakan kunci untuk menemukan keberadaan Pak Yunus.

Dengan segala kemampuan mereka, Riska, Dani, dan Indra pun berusaha memecahkan kode dalam puisi kuno tersebut dan menyelamatkan guru mereka.


#4
Judul : I For You
Penulis : Orizuka
Sinopsis :
Suatu hari dalam hidupku, kau dan aku bertemu. Masih jelas di ingatanku sosokmu yang memukauku. Lidahku jadi kelu, mulutku terkatup rapat karena malu. Setiap malam, bayangmu menari-nari dalam benakku.

Ada sejuta alasan mengapa aku begitu memujamu. Kau menyinari relung gelap hatiku. Kau satu-satunya orang yang ingin kurengkuh. Kau yang bertanggung jawab atas segala rindu. Kau adalah yang teristimewa bagiku.

Tanda-tandanya sudah jelas: aku menyukaimu. Tetapi, bagaimana caranya untuk mendekatimu? Kau begitu jauh, sulit kuraih dengan jari-jemariku.

Dan semakin lama, aku mulai menyadari satu hal. Bahwa kau dan aku mungkin ditakdirkan tak bisa bersatu...


#5
Judul : Perfection
Penulis : Monica Petra
Sinopsis :
Sony, Evaline, dan Natalie adalah tiga bersaudara. Sony, si sulung dengan perangainya yang cuek, Evaline yang ceria dan penuh perhatian, serta si bungsu Natalie yang manja dan suka merengek. Kehidupan mereka diwarnai dengan berbagai masalah remaja umumnya. Sony berjuang untuk dapat diterima di PTN, Evaline dikhianati kekasihnya, dan Natalie merasa kurang diperhatikan dalam keluarga. Belum lagi Lucky, sahabat Sony yang sangat hangat terhadap Evaline, membuat Natalie cemburu. Namun, semua itu belum seberapa, dibanding apa yang terjadi kemudian, saat Evaline divonis mengidap suatu penyakit, dan kenyataan Sony ternyata tidak seperti yang mereka bayangkan selama ini.

Melalui buku ini Monica Petra mengangkat sebuah kisah keluarga yang sarat intrik. Tidak hanya anak dengan anak, tetapi juga orang tua dan anak, tetapi juga orang tua dan anak.

cr: goodreads
-------------------------------------------Done----------------------------------------------


Karena (sinopsis) novel-novel diatas telah saya baca, saya akan mencapaikan opini saya agar pembaca lebih tertarik membaca novelnya..

#1 Grey Sunflower : Ending novel ini gak terduga banget, apalagi setelah kemunculan Gerard, dan siapa Gerard sebenarnya di antara Davin dan Ben.

#2 Dealova : Wahh... Kalo novel yang satu ini sih, seru banget sekaligus bikin mewek T_T

#3 Touche : Aaaaa >< Kalo novel yang satu ini aku suka banget... novel ini buat saya jadi berwawasan luas mengenai negara luar :3

#4 I For You : Nah... Novel yang satu ini juga menambah ilmu loh... novel ini juga keren banget kalau dilihat dari cara penulis menuliskan ceritanya <3

#5 Perfection : Novel ini kerennya bukan main... bagaimana tanggapan kalian jika kalian mempunyai saudara yang mempunyai penyakit dan berakibat celaan bagi kalian? Wajib baca (y)

Sekian._.


Regards,
-Ika-


0 komentar:

Posting Komentar

 

Cheesecake's Template by Ipietoon Blogger Template | Gift Idea